14 Januari, 2008

Bir Pletok

Minuman rempah made in Betawi ini biar pakai nama bir nggak bikin mabuk. Kalo’ minum 2 sampai 3 gelas rasanya nggak mungkin mabuk. Kecuali bila minumnya 2 sampai 3 drum.
Kasiat untuk kesehatan tidak diragukan lagi. Selain memberi rasa hangat juga memberi efek sering…maaf ….kentut.


Bir Pletok

Bahan :

    • 1500 cc air
    • 125 gram jahe,iris tipis
    • 3 lmbr daun pandan
    • 5 lmbr daun jeruk
    • 2 btg serai
    • 3 butir cengkih
    • 3 cm kayu manis
    • ½ buah pala
    • 1 genggam kayu secang
    • 500 gram gula pasir

Cara membuat :

    • Rebus air bersama semua bahan hingga mendidih.
    • Angkat dan saring.
    • Siap berhangat-hangat

Suasana dingin di musim hujan akan menambah nikmat saat menyeruput wedang ini. Biar begitu juga harus waspada bila ada manusia yang dekat-dekat. Masalah gas alam tubuh ini kalau keluar bikin pemiliknya lega tapi bikin sewot penerimanya.

Tidak ada komentar: