13 Januari, 2008

Nangka

Nangka yang baunya monjok dan rasanya manis ini dapat diolah menjadi kripik dan masakan spesial lainnya. Ya..sedikit inovasi manusia pecinta buah ini dapat menjelajah dunia nangka yang lebih luas. Bahan-bahannya sederhana dan mudah didapatkan mulai di supermarket,pasar bahkan dekat emperan tokonya yuk lik.

Asam pedas nangka

Bahan :
    • 1 buah nangka muda kecil dipotong-potong
    • 1 potong kepala ikan tongkol atau tenggiri
    • 5 buah asam kandis
    • 1 lmbr daun kunyit
    • 1 btg serai
    • 2 ruas jari laos cukup dimemarkan (jangan sampai babak belur)
    • Garam dan air secukupnya

Bumbu :

    • 1 ons cabai merah
    • 2 siung bawang putih
    • 3 butir bawang merah
    • 1 ruas jari jahe
    • 2 ruas jari potong kunyit

Cara membuat :

    • Nangka yang sudah dibersihkan dan dipotong-potong direbus sampai empuk.
    • Masukkan semua bumbu yang dihaluskan lalu tambahkan serai,daun kunyit,laos dan asam kandis.
    • Kemudian masukkan kepala ikan dan tambahkan air lalu masak hingga kepala ikan menjadi matang.

Wah…. kalau ngomongin masakan yang sudah jadi ini sangat pas kalau lagi suasana dingin dengan pasangan manusia. Tapi ingat jangan sekali-kali mencoba masakan ini kalau hati lagi panas dengan pasangan manusia. Kenapa…? Coba aja deh sendiri kira-kira jadinya nanti seperti apa.

Tidak ada komentar: